KEBIJAKAN PRIVASI
Click here for Privacy Policy in English.
Situs Quit Sachets (“Situs”) bertujuan untuk mempromosikan kampanye untuk meminta Unilever Indonesia agar merilis rencana pengurangan limbah mereka selambatnya di tahun 2023, sembari membujuk Unilever untuk memasukkan pengurangan/penghapusan saset dalam rencana mereka.
Halaman Kebijakan Privasi ini digunakan untuk memberi tahu pengunjung Situs mengenai kebijakan kami terhadap pengumpulan, penggunaan, dan pengungkapan Informasi Pribadi jika seseorang memutuskan untuk menggunakan situs web ini.
Jika Anda memilih untuk menggunakan Situs kami, dan menyetujui pernyataan keikutsertaan, berarti Anda menyetujui pengumpulan dan penggunaan informasi sehubungan dengan kebijakan ini. Informasi Pribadi yang kami kumpulkan digunakan untuk meningkatkan kualitas konten yang diterbitkan di situs web ini, dan untuk memudahkan dalam mengikuti dan mengakses konten melalui kanal pihak ketiga lainnya. Kami tidak akan menggunakan atau membagikan informasi Anda kepada siapa pun, kecuali sebagaimana dijelaskan dalam Kebijakan Privasi di bawah ini, misalnya untuk tujuan pengumpulan informasi, data log, layanan pemasaran Google, layanan pemasaran Facebook, layanan pemasaran LinkedIn, layanan pemasaran Twitter, dan Cookie.
Pengumpulan dan Penggunaan Informasi
Untuk pengalaman yang lebih baik ketika mengkonsumsi konten di Situs ini, kami dapat meminta Anda memberikan informasi pengenal pribadi tertentu, yang termasuk tetapi tidak terbatas pada nama, negara tempat tinggal, dan alamat email Anda, misalnya pada saat Anda berlangganan buletin kami. Informasi yang kami kumpulkan dapat digunakan untuk menghubungi Anda dengan informasi tentang dan/atau dari Situs kami dan mitra kampanye kami, baik melalui email atau melalui kampanye iklan pihak ketiga. Anda dapat memilih untuk berhenti menerima salah satu, atau semua, komunikasi semacam ini dari kami dengan mengikuti tautan berhenti berlangganan atau instruksi yang diberikan dalam email yang kami kirimkan. Jika Anda berusia di bawah 16 tahun, persetujuan harus diminta dari seseorang yang berwenang sebagai orang tua.
Data Log
Ketika Anda mengunjungi Situs kami, kami mengumpulkan informasi yang dikirimkan browser Anda kepada kami yang disebut Data Log. Data Log ini dapat berisi informasi seperti alamat Internet Protocol (“IP”) komputer Anda, versi browser, halaman Layanan kami yang Anda kunjungi, waktu dan tanggal kunjungan Anda, waktu yang dihabiskan di halaman tersebut, dan statistik lainnya.
Penggunaan Layanan Pemasaran Google
Untuk meningkatkan pengalaman pengguna, kami dapat menggunakan fitur Google Analytics dan/atau Pelaporan Demografi dan Minat Google Analytics.
Informasi yang dikumpulkan oleh cookie kami tidak akan mengidentifikasi Anda secara pribadi. Namun, informasi tersebut mengidentifikasi komputer dan koneksi Anda ke Internet. Kami hanya mengumpulkan informasi umum tentang pengaturan komputer Anda, koneksi ke Internet (misalnya sistem operasi dan platform), alamat IP, pola penelusuran, dan interaksi dalam Situs kami.
Kami dapat menggunakan Pemasaran Ulang dengan Google Ads untuk beriklan secara daring. Vendor pihak ketiga, termasuk Google, dapat menampilkan iklan kami di berbagai situs di internet. Mereka juga dapat menggunakan cookie yang diatur oleh Fitur Iklan Display Google untuk menginformasikan, mengoptimalkan, dan menentukan iklan yang Anda lihat di Situs kami, termasuk iklan berdasarkan kunjungan sebelumnya ke Situs kami.
Sehubungan dengan integrasi Pelaporan Tayangan Jaringan Display Google dan Pengelola Kampanye, kami dan setiap vendor pihak ketiga, termasuk Google, dapat menggunakan cookie yang diatur oleh Fitur Iklan Display Google untuk menganalisis dan melaporkan iklan yang digunakan dalam Situs kami termasuk, tetapi tidak terbatas pada, tayangan yang dibuat oleh iklan dan caranya berinteraksi dengan fitur dan layanan iklan lainnya.
Sehubungan dengan Pelaporan Demografi dan Minat Google Analytics, kami dapat menggunakan data dari iklan berbasis Minat Google dan/atau data audiens pihak ketiga (misalnya usia, jenis kelamin, dan minat) dengan Google Analytics untuk menargetkan dan mengoptimalkan kampanye dan strategi pemasaran, serta konten Situs kami.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Layanan Pemasaran Google, silakan kunjungi Platform Pemasaran Google
Penggunaan Layanan Pemasaran Facebook
Situs ini menggunakan layanan Piksel Pelacakan Konversi dari Facebook Inc. Dengan alat ini, kami dapat mengikuti tindakan pengguna setelah mereka diarahkan ke situs web penyedia dengan mengklik iklan Facebook. Dengan demikian, kami dapat mencatat keberhasilan iklan Facebook untuk tujuan riset pasar dan statistik, termasuk untuk mengirimkan ulang iklan yang sama kepada pengguna. Data yang dikumpulkan tetap bersifat anonim. Artinya, kami tidak dapat melihat data pribadi dari setiap pengguna individu. Namun, data yang dikumpulkan disimpan dan diproses oleh Facebook. Kami memberitahu Anda tentang hal ini sesuai dengan informasi yang kami miliki saat ini. Facebook dapat menghubungkan data tersebut dengan akun Facebook Anda dan menggunakan data tersebut untuk tujuan periklanan mereka sendiri, sesuai dengan Kebijakan Penggunaan Data Facebook di Kebijakan Data Facebook.
Pelacakan Konversi Facebook juga memungkinkan Facebook dan mitranya menampilkan iklan kepada Anda di dalam dan di luar Facebook. Selain itu, cookie akan disimpan di komputer Anda untuk tujuan ini. Jika Anda ingin mencabut izin Anda, silakan kunjungi Preferensi Iklan Facebook.
Penggunaan Layanan Pemasaran LinkedIn
Situs ini menggunakan layanan pelacakan Konversi LinkedIn. Dengan alat ini, kami dapat mengikuti tindakan pengguna setelah mereka diarahkan ke situs web penyedia dengan mengklik iklan LinkedIn. Dengan demikian, kami dapat mencatat keberhasilan iklan LinkedIn untuk tujuan riset pasar dan statistik, termasuk untuk menargetkan ulang iklan yang akan datang kepada pengguna. Data yang dikumpulkan tetap bersifat anonim. Artinya, kami tidak dapat melihat data pribadi dari setiap pengguna individu.
Untuk informasi lebih lanjut tentang Layanan Pemasaran LinkedIn, silakan kunjungi Solusi Pemasaran LinkedIn.
Penggunaan Cookie
Situs ini juga menggunakan berbagai Cookie pihak ketiga (atau cookie browser) untuk mengaktifkan fungsi Situs tertentu, menyediakan analitik, menyimpan preferensi Anda, mengaktifkan pengiriman iklan, termasuk periklanan berbasis perilaku.
Anda dapat menghapus atau menolak untuk menerima cookie melalui pengaturan khusus pada browser Anda. Namun, jika Anda memilih pengaturan ini, Anda mungkin tidak dapat mengakses bagian tertentu dari situs kami.
Jika Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang Cookie, silakan kunjungi Seluk-Beluk Cookie.
Penggunaan Teknologi Lainnya
Selain layanan yang disebutkan di atas, kami juga dapat menggunakan teknologi lainnya yang mungkin mengumpulkan dan memproses informasi pribadi Anda, termasuk:
Pembagian Data
Kami tidak membagikan informasi pribadi Anda untuk tujuan pemasaran atau bisnis lainnya kecuali dalam keadaan tertentu, termasuk:
-
Ketika Anda mengizinkan kami untuk membagikan informasi tersebut, misalnya ketika Anda:
-
membagikan salah satu postingan blog kami ke umpan media sosial Anda;
-
menggunakan fitur pihak ketiga di Situs kami, seperti fitur berkomentar atau mengirimkan formulir yang dijalankan oleh pihak ketiga;
-
-
Ketika kami bekerja sama dengan organisasi lain sebagai mitra kami untuk menawarkan kampanye bersama, jika perlu dan jika pernyataan berbagi data diberlakukan;
-
Ketika penyedia layanan kami menyediakan layanan atas nama kami mengenai informasi pribadi. Sebagai contoh, kami dapat menggunakan layanan pihak ketiga untuk menyelenggarakan petisi, menyediakan fitur tertentu di Situs kami, atau untuk membuat koneksi atau integrasi di antara aplikasi pihak ketiga;
-
Untuk menggunakan atau melindungi hak, properti (termasuk kekayaan intelektual), atau keamanan kami, pengguna kami, atau pihak lain; dan untuk mematuhi persyaratan hukum.
Harap diingat bahwa setelah informasi pribadi dibagikan dengan pihak ketiga lainnya, informasi yang diterima oleh pihak lain tersebut akan tunduk pada kebijakan dan praktik privasinya.
Kami juga dapat membagikan informasi agregat (seperti data penggunaan, halaman referensi/keluar dan URL, jenis platform, jumlah klik, dll.) dengan pihak ketiga yang berminat agar mereka dapat memahami pola penggunaan Situs kami atau mitra kami. Namun, pembagian data tersebut tidak akan mengungkapkan informasi pribadi Anda.
Dasar Hukum
Jika Anda tinggal di Wilayah Ekonomi Eropa atau Swiss (secara kolektif disebut "UE") dan Thailand, kami menerapkan dasar hukum berikut ini berdasarkan Peraturan Perlindungan Data Umum ("GDPR") dan Undang-Undang Perlindungan Data Pribadi B.E.2562 (“PDPA”), masing-masing, untuk memproses (mengumpulkan, menyimpan, dan menggunakan) data pribadi Anda: (a) yang diperlukan untuk pelaksanaan kontrak; (b) kepentingan bisnis sah kami atau pihak ketiga; atau (c) persetujuan Anda. Mitra kami menentukan dasar hukum untuk pemrosesan data pribadi yang dikirimkan melalui penggunaan mereka terhadap Layanan kami dan kami membatasi pemrosesan tersebut berdasarkan instruksi mitra kami.
Jangka waktu penyimpanan data
Data log, sebagaimana dijelaskan di atas, disimpan menggunakan platform pihak ketiga yang termasuk, tetapi tidak terbatas pada, Google Analytics, Facebook, Twitter, dan LinkedIn. Data log tidak akan dikumpulkan jika pengunjung situs web menolak pengumpulan tersebut melalui fungsi ketidakikutsertaan. Data log umumnya akan disimpan selama waktu terpanjang yang diizinkan yang ditentukan oleh platform pihak ketiga yang kami gunakan, tetapi dalam beberapa kasus dapat disimpan tanpa batas waktu. Data ini tidak akan berisi informasi yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi pengunjung situs web secara pribadi.
Data pengguna disimpan di lokasi berikut ini:
-
Data layanan pemasaran Google disimpan di pusat data Google. Cari tahu lokasi pusat data Google di sini: Pusat Data Google
-
Data layanan pemasaran Facebook disimpan di pusat data Facebook. Cari tahu lokasinya di sini: Kebijakan Data Facebook
-
Data layanan pemasaran LinkedIn disimpan di server LinkedIn, yang saat ini berlokasi di Amerika Serikat. Cari tahu lebih lanjut di sini: Transfer Data LinkedIn
Untuk mengakses beberapa konten kami, seperti buletin email dan versi serupa darinya, Anda akan diminta untuk memberikan informasi pengenal pribadi tertentu, misalnya alamat email dan lokasi negara Anda. Data ini akan digunakan untuk mengirimkan komunikasi berkala kepada pelanggan tentang konten kami. Kami akan menerapkan langkah yang memadai untuk menyimpan data ini secara aman. Data pribadi dapat disimpan selama pelanggan telah memilih untuk menerima konten ini. Jika Anda telah meminta untuk berhenti berlangganan komunikasi email Situs kami, umumnya informasi Anda akan dihapus dalam waktu lima tahun setelah berhenti berlangganan.
Hak untuk meminta penghapusan data Anda, menghentikan komunikasi, mengakses, atau membetulkan data
Jika kami mengandalkan persetujuan Anda untuk menggunakan informasi pribadi Anda untuk tujuan tertentu, Anda dapat membatalkan persetujuan tersebut kapan saja. Ini termasuk hak untuk meminta kami berhenti menggunakan informasi pribadi Anda untuk tujuan pemasaran langsung atau untuk berhenti berlangganan dari daftar email kami kapan saja.
Anda juga memiliki hak berikut ini berdasarkan Pasal 13 dan Pasal 14 GDPR UE:
-
Pengguna berhak meminta agar kami tidak membagikan datanya dengan mitra kampanye dan pihak ketiga lainnya. Untuk mengajukan permintaan ini, silakan hubungi tim kami dengan menggunakan formulir Hubungi Kami atau melalui email kepada contact@quitsachets.org
-
Penghapusan informasi pribadi Anda – Anda dapat meminta kami untuk menghapus informasi pribadi Anda dari catatan kami, dengan mengirimkan formulir permintaan Hak untuk Menghapus kepada contact@quitsachets.org
-
Untuk mengakses informasi pribadi Anda – Anda dapat menghubungi kami untuk meminta konfirmasi tentang informasi yang kami simpan tentang Anda dan untuk meminta salinan informasi tersebut. Jika berdasarkan pertimbangan kami, Anda berhak melihat informasi yang diminta dan kami telah berhasil mengkonfirmasi identitas Anda, kami biasanya membutuhkan waktu satu bulan untuk memenuhi permintaan Anda.
-
Untuk membetulkan informasi pribadi Anda – jika Anda yakin bahwa catatan kami tentang informasi pribadi Anda tidak akurat, Anda berhak untuk meminta agar catatan tersebut diperbarui.
-
Anda berhak untuk menolak pemrosesan data Anda.
-
Anda berhak atas portabilitas data.
Hak untuk mengajukan pengaduan
Pengunjung situs web berhak mengajukan pengaduan kepada otoritas pengawas di yurisdiksi Anda. Karena audiens Situs kami bersifat internasional, kami menyarankan agar Anda menghubungi otoritas perlindungan data yang relevan di yurisdiksi Anda untuk tujuan ini.
Tautan ke Situs Lainnya
Situs kami mungkin berisi tautan ke situs lainnya. Jika Anda mengklik tautan pihak ketiga, Anda akan diarahkan ke situs tersebut. Harap diingat bahwa situs eksternal ini tidak dioperasikan oleh kami. Dengan demikian, kami benar-benar menganjurkan agar Anda meninjau Kebijakan Privasi situs web tersebut. Kami tidak memiliki kendali atas, dan tidak bertanggung jawab atas konten, kebijakan privasi, atau praktik situs atau layanan pihak ketiga mana pun.
Keamanan Data
Kami telah menerapkan langkah-langkah keamanan teknis dan organisasi yang dirancang untuk mengamankan informasi pribadi Anda terhadap manipulasi, kehilangan, perusakan, atau akses oleh orang yang tidak berwenang. Semua informasi yang Anda berikan kepada kami disimpan di server aman yang dilindungi oleh firewall. Langkah-langkah keamanan terus ditingkatkan dan disesuaikan menurut teknologi terbaru.
Namun, data yang disediakan yang tidak terenkripsi berpotensi dapat dilihat oleh pihak ketiga. Transmisi informasi yang aman melalui Internet (misalnya melalui email) tidak dapat dijamin. Dengan demikian, data sensitif tidak boleh dikirim sama sekali atau hanya dikirim melalui koneksi aman (SSL).
Setiap transmisi informasi pribadi adalah risiko Anda sendiri. Jika Anda mengakses halaman dan berkas dan kemudian diminta untuk memasukkan data pribadi, harap diingat bahwa transmisi data tersebut melalui Internet mungkin tidak aman dan dengan demikian dapat diakses dan dimanipulasi oleh orang yang tidak berwenang.
Jika dicurigai adanya kebocoran atau pembobolan data, semua insiden perlu dicatat dan ditindaklanjuti dengan tindakan pencegahan dalam waktu 72 jam. Insiden tersebut akan dilaporkan secara internal di dalam Komite Data kami dan tindakan serta perbaikan akan dilakukan setelahnya.
Perubahan terhadap Kebijakan Privasi ini
Kami dapat memperbarui Kebijakan Privasi kami dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, kami menyarankan agar Anda meninjau halaman ini secara berkala untuk mengetahui setiap perubahan. Kami akan memberitahu Anda tentang setiap perubahan dengan memuat Kebijakan Privasi baru di halaman ini. Perubahan tersebut langsung berlaku, setelah dimuat di halaman ini.
Detail Kontak
Silakan kirim email kepada contact@quitsachets.org jika Anda ingin mengajukan permintaan sehubungan dengan hak Anda yang disebutkan di atas atau mengajukan pertanyaan atau memberikan saran tentang isi halaman ini.